PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK

PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK

Judul : PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK
Pengarang : Syamsu Yusuf L.N
Penerbit : Rajawali Pers
Cetakan Ke : Cet 4
Tahun Terbit : 2013

Bahasa : Indonesia

Jumlah Halaman : 158 hlm

Kertas Isi : HVS

Cover : Soft

Ukuran : 13 x 21 cm

Berat : 200 Gram

Perkembangan dimaknai sebagai suatu proses perubahan dalam diri individu atau organisme, secara fisik maupun psikis, menuju tingkat kedewasaan atau kematangan. Perkembangan itu berlangsung secara sistematis, progresif, dan berkesinambungan. Secara psikis perkembangan mengarah kepada pembentukan kepribadian, yang sangat menentukan seseorang dalam bersosialisasi.

Di dunia pendidikan proses sosialisasi terdiri dari beberapa tahap, salah satunya adalah  tahap tugas perkembangan. Tugas perkembangan  merupakan suatu tugas yang muncul pada periode tertentu dalam suatu rentang kehidupan individu, yang apabila tugas itu dapat berhasil dituntaskan akan membawa kebahagiaan dan kesuksesan dalam menuntaskan tugas berikutnya. Apabila gagal, maka akan menyebabkan ketidakbahagiaan pada diri individu yang bersangkutan, menimbulkan penolakan masyarakat, dan kesulitan-kesulitan dalam menuntaskan tugas-tugas berikutnya. Oleh karena itu, kemampuan menilai dan memahami lebih jauh tentang perkembangan peserta didik, menjadi syarat penting dalam suatu proses pengajaran.

Aspek tugas perkembangan yang dikaji dalam buku ini disajikan  dalam delapan bab, yaitu : bab 1 membahas hakikat perkembangan; bab 2 membahas periode dan tugas-tugas perkembangan; bab 3 membahas faktor-faktor yang mempengaruhi perkembangan; bab 4 membahas perkembangan usia dini; bab 5 membahas perkembangan masa sekolah; bab 6 membahas perkembangan remaja; bab 7 membahas perkembangan masa dewasa; dan bab 8 membahas peranan guru dalam memfasilitasi perkembangan peserta didik.

Buku ini disusun untuk memenuhi kebutuhan para mahasiswa yang menem­puh perkuliahannya di jurusan-jurusan pendidikan, yang akan menjadi guru di berbagai jenjang pendidikan: usia dini, dasar dan menengah. Kehadiran buku ini tentu akan memberikan manfaat bagi pengembangan wawasan para akademisi dan praktisi pendidikan.

PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK
Pengarang : Syamsu Yusuf L.N, Nani M. Sugandhi
Pengarang : Rajawali Pers

DAFTAR ISI :
BAB 1 HAKIKAT PERKEMBANGAN
Pengertian perkembangan
Cirri-ciri perkembangan
Prinsip-prinsip perkembangan
BAB 2 PERIODE DAN TUGAS PERKEMBANGAN
Periode perkembangan
Tugas-tugas perkembangan
BAB 3 FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI PERKEMBANGAN
Factor genetika
Factor lingkungan
BAB 4 KARAKTERISTIK PERKEMBANGAN ANAK USIA DINI
Karakteristik umum anak usia dini
Perkembangan kognitif anak usia dini
Beberapa upaya memfasilitasi perkembanagn anak usia dini
BAB 5 KARAKTERISTIK PERKEMBANGAN ANAK USIA SEKOLAH
Perkembangan fisik-motorik
Perkembangan intelektual
Perkembangan bahasa
Perkembangan emosi
Perkembangan social
Perkembangan kesadaran beragama
Hubungan antara aspek perkembangan siswa dengan pembelajaran
BAB 6 KARKATERISTIK PERKEMBANGAN REMAJA
Makna anak remaja
Karakteristik setiap aspek perkembangan
BAB 7 KARAKTERISTIK PERKEMBANGAN MASA DEWASA
Definisi masa dewasa
Periode perkembangan masa dewasa
Karakteristik perkembangan mahasiswa
Periode dewasa awal sebagai masa persiapan pernikahan
BAB 8 PERNANA GURU DALAM MEMFASILITASI PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK
Pernana guru
Komponen kinerja professional guru
Penyusunan alat evaluasi kinerja guru
DAFTAR PUSTAKA
BIODATA PENULIS

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *